Rabu, 08 Januari 2020

5 Hal yang Bisa Membuat Anak Jadi Lebih Penurut

Berita Khayalan - Pola asuh yang diterapkan oleh orangtua kepada anak akan mempengaruhi tingkah laku mereka. Jika pola asuh diberikan dengan benar, maka anak bisa jadi seorang yang penurut, jika salah justru sebaliknya.
Pakar edukasi, Dr.Rosetta Williams, mengatakan bahwa orangtua perlu tahu bahwa setiap menjalani tahapan yang berbeda dalam hidup mereka. Perlu diingat bahwa setiap anak unik dan berbeda dengan anak yang lain. Oleh karena itu, sangat penting bagi orang tua menyesuaikan gaya pengasuhannya sesuai kebutuhan anak.
"Orangtua memainkan peran kunci dalam perkembangan anak. Seiring berjalannya waktu, anak-anak belajar nilai-nilai sosial dan moralitas dari orangtua, karena itu orangtua bertanggung jawab atas keberhasilan anak-anaknya," kata Williams.
Namun, dalam praktiknya seringkali ayah dan ibu merasa kerepotan ketika mengajarkan anak-anaknya agar bisa menjadi seorang yang penurut. Dikutip dari AkuratParenting dari Kids Health, berikut ini beberapa cara yang perlu dilakukan agar anak nurut kepada oranguanya.
Ayah dan ibu harus ada waktu bersama untuk anak
Sesibuk apapun pekerjaan bagi ayah atau ibu yang mungkin bekerja, luangkan waktu untuk anak, meskipun hanya sebentar orangtua harus punya waktu berkualitas dengan anak setiap harinya. Saat dengan anak, orangtua juga harus benar-benar hadir dan fokus pada mereka. Dengan begini, anak merasa lebih aman dan dia cenderung tidak akan banyak berulah hanya demi mendapat perhatian orang tuanya.
Hargai anak
Orangtua harus membangun harga diri anak sejak kecil, seperti memberi apresiasi pada apa yang dicapainya sekecil apapun. Menghargai anak adalah sebuah bentuk perhatiaan yang diinginkan anak dari orangtuanya, jika anak berbuat kesalahan, orangtua boleh menegurnya tapi tidak harus keras dan kasar. .
Tetapkan batasan dan konsisten
Dua hal ini jadi kunci menanamkan disiplin pada anak. Dengan bersikap konsisten, anak akan paham tentang ekspektasi dari orangtuanya sehingga dia bisa lebih mengontrol diri. 
Tunjukkan cinta tanpa batas serta tegas
Setiap orangtua wajib membuat anak merasa dicintai dengan memberikan pujian dan bantuan ketika mereka memang membutuhkannya. Ketika anak berperilaku buruk, orangtua pastinya harus mengoreksi kesalahan mereka. Hindari memarahi anak, sehingga ia mendapatkan kesan yang positif dan dia lebih menghargai orang tuanya.
Jadi role model
Anak-anak selalu mengikuti apa yang dilakukan oleh orangtua, karena merela adalah peniru ulung. Jika ingin anak bersikap baik, ayah dan ibunya harus menjadi sosok yang positif agar dicontoh oleh mereka. Akan terasa percuma jika orangtua menyuruh anak berbuat sesuatu yang positif sementara orangtua mereka tidak memperlihatkan hal itu kepada mereka.

Sumber : Akurat.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar